Cerita di Balik Hari Kesehatan Seksual Dunia

posted on 10/09/2013

Pada tahun 2010, Asosiasi Kesehatan Seksual Dunia atau  World Association for Sexual Health (WAS) meminta seluruh organisasi anggotanya untuk merayakan Hari Kesehatan Seksual Dunia atau World Sexual Health Day (WSHD) setiap tanggal 4 September. Tujuannya adalah untuk mempromosikan isu kesehatan seksual ke seluruh dunia.

Slogan dari perayaan Hari Kesehatan Seksual Dunia yang pertama kali (2010) adalah “Let’s talk about it!” dengan tujuan memecahkan ketabuan terkait seksualitas yang masih beredar di banyak negara. Sedangkan pada tahun kedua perayaannya, WSHD 2011 berfokus pada remaja dan anak muda, dengan slogan “Kesehatan seksual remaja dan anak muda: Berbagi hak dan tanggung jawab”. Fokus pada remaja diambil mengingat pada tahun yang sama PBB mencanangkan the International Year of Youth. Perayaan WSHD pada tahun tersebut meliputi diskusi, konferenesi, hingga pameran karya seni yang dilakukan di banyak negara.

Kemudian, fokus WSHD pada 2012 adalah keberagaman dan minoritas, dengan slogan, “Di dunia yang beragam, kesehatan seksual untuk semua”. Perayaan WSHD 2012 di seluruh dunia dilakukan oleh banyak orang, mulai dari orang tua, transgender, orang dengan disabilitas, imigrant, dan sebagainya.

Nah, sedangkan slogan WSHD 2013 adalah “Untuk mencapai kesehatan seksual, hak seksual haruslah terpenuhi” yang bertujuan untuk mengingatkan kita pentingnya pemenuhan hak seksual untuk mencapai kesehatan seksual.

Mungkin Sahabat GueTau bertanya-tanya, apa sih hak seksual itu?

Berikut adalah definisi hak seksual menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO) dan World Association for Sexual Health (WAS) (2002):

“Kesehatan seksual merupakan suatu keadaan sejahtera secara fisik, emosional. mental dan social, terkait dengan seksualitasnya; tidak hanya suatu keadaan terbebas dari penyakit atau kecacatan. Kesehatan seksual membutuhkan pendekatan yang positif dan penghargaan terhadap seksualitas dan hubungan seksual, juga pengalaman seksual yang menyenangkan dan aman, bebas dari paksaan, diskriminasi, dan kekerasan.”

Untuk bisa mencapai dan menjaga kesehatan seksual, maka hak seksual setiap orang harus dihargai, dilindungi, dan dipenuhi.

 

Apa yang bisa kita lakukan untuk merayakan WSHD 2013?

Karena WSHD merupakan perayaan global dan bersifat sukarela, maka tidak ada pembatasan. Sahabat GueTau bisa menggunakan tema WSHD tahun ini dimanapun dan kapanpun. Kamu bisa membuat pelatihan, diskusi, konferensi, siaran pers, pameran karya seni dan cara lainnya yang kamu inginkan.

Atau, Sahabat GueTau juga bisa melakukan hal ini

1. Tuliskan di atas kertas tulisan “Kesehatan seksual saya adalah ……. “ yang diikuti pernyataan hak seksual dalam ukuran huruf yang lebih besar, sehingga semua orang memahami bahwa kesehatan seksual mengandung hak seksual. Kamu bisa menuliskan sebanyak mungkin loh.

Berikut ini contohnya:

wshd banner

2. Minta beberapa orang yang hadir di acaramu untuk memilih salah satu kertas tersebut, dan foto mereka saat memegang tulisan tersebut. Katakan bahwa foto-foto mereka akan dipajang di jejaring social, seperti facebook dan sebagainya. Kamu juga bisa menaruh foto-foto tersebut di page resmi WSHD di https://www.facebook.com/4sept.

Oiya, berikut beberapa hal yang perlu Sahabat GueTau ingat:

  • KISS (KEEP IT SMART AND SIMPLE)! Bagaimanapun kamu merayakan WSHD, buatlah kegiatan yang sederhana dan tidak mengeluarkan banyak uang.
  • Jika kamu berencana untuk mencetak tulisan seperti di atas, pastikan tulisan tersebut cukup besar untuk terbaca saat difoto.
  • Gunakanlah definisi WHO/WAS tentang kesehatan seksual dan seksualitas ya. Kamu bisa mengunduh dokumen tersebut di http://www.who.int/reproductivehealth/publications/sexual_health/defining_sexual_health.pdf
  • Ikut sertakan orang dari beragam latar belakang, mulai dari anak-anak, remaja atau anak muda, orang dewasa, atau orang dari beragam identitas gender dan seksual, serta lain sebagainya.

 

related post

Apa Sih Klitoris? Dan Di Mana Letaknya?

posted on 13/09/2017

Cewek perlu tahu, nih! Klitoris sering disebut-sebut sebagai kunci kenikmatan seksual bagi wanita. Namun, sayang sekali tidak banyak orang y

Mitos dan Fakta Kesehatan Seksual

posted on 28/04/2014

Seksualitas merupakan hal yang menarik untuk dibahas. Meskipun demikian, masih banyak mitos yang beredar di masyarakat mengenai seksualitas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *