Tips Mengadukan Kasus Kekerasan Seksual Pada Anak

posted on 16/01/2013

Kasus kekerasan anak meningkat sepanjang tahun 2012; dari 2.508 pada tahun lalu dan meningkat menjadi 2.637 (data Komisi Nasional Perlindungan Anak). Kalau begini terus, berarti para penerus bangsa ini terancam dong keadaannya 🙁

Komnas Anak menjabarkan ,sebanyak 48 % atau 1.075 di antara kasus kekerasan anak yang telah terjadi adalah kasus kekerasan seksual, seperti : pemerkosaan, pencabulan, sodomi, dan incest (hubungan seks dengan keluarga sedarah). Selain itu ada kekerasan fisik yang mencapai 819 kasus dan kekerasan psikis yang mencapai 743 kasus. Ini semua menimpa anak-anak dari kalangan menengah kebawah maupun menengah keatas. Dan sebagian besar pelakunya adalah orang terdekat.

Berikut ini ada beberapa tips yang harus dibaca orangtua kamu, atau sanak saudaramu yang sudah memiliki anak agar dapat menjaga dan melindungi anak dari berbagai kasus kekerasan:

1. Sedini mungkin anak harus dikenalkan pada tubuhnya sendiri; mana bagian tubuhnya yang boleh diperlihatkan pada/dipegang oleh orang lain dan mana yang tidak

2. Ajari anak untuk mengenal nama bagiantubuhnya sendiri sehingga dia dapat menjelaskan dengan tepat apa yang terjadi pada dirinya. Ini penting untuk kesaksian

3. Anak harus dibiasakan untuk menolak perlakuan orang lain yang menyebabkan dia merasa tidak nyaman/terganggu/sakit. Kalau ada perlakuan yang tak wajar terhadap dirinya, anak dibiasakan untuk segera bercerita kepada orang tua, guru, atau keluarga yang lain. Anak juga harus dilatih agar tidak mudah percaya pada orang lain atau diajak main di tempat yang sepi.

4.  Sebagai orang tua, perhatikanlah sikap dan kebiasaan anak sehari-hari. Bila ada perubahan, seperti menjadi penakut, mudah marah,hiperaktif, suka merusak barang-barang atau menjadi pemalu dan menarik diri dari pergaulan, segeralah lakukan pengamatan dan tanyai anak.Percayailah apa yang dikatakan oleh anak.Berilah perasaan nyaman dan dukungan kepada anak atas apa yang telah dikatakannya.

Kita juga harus tau di mana tempat untuk mengadu bila ada salah satu teman,saudara,atau keluarga kita ada yang mengalami kekerasan seksual:

1. Pergilah ke kantor polisi. Laporkan lah semuanya yang terjadi pada korban ke polisi. Bawalah bukti bukti yang kuat,agar bisa menjerat si pelakuDatanglah ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia

2. Datanglah ke KPAI bila kasus yang anda sudah laporkan, belum di tindak lanjuti atau berhenti dan tidak bisa menghukum si pelaku

3. Minta dukungan LSM yang bergerak untuk korban kekerasan terhadap anak. Biasanya kalau hanya mengandalkan suara sendiri untuk menuntut si pelaku,sepertinya belum begitu kuat. Makanya kita harus meminta dukungan dari LSM atau NGO yang bergerak di isu perlindungan korban kekerasan seksual pada anak.

___

Ditulis Oleh: Deni 

related post

3 thoughts on “Tips Mengadukan Kasus Kekerasan Seksual Pada Anak

  1. Benny says:

    Yups, setuju ma Denny. Anak sejak dini memang harus diperkenalkan dengan bagaimana cara memperlakukan kelaminnya dan menjaga dirinya.

    Berikut ada tipsnya lebih lanjut sbagaimana yg pernah saya tulis juga : http://ruangpsikologi.com/memberikan-pendidikan-seks-yang-sesuai-dengan-umur-anak/

  2. bowo allonewae says:

    saya mempunyai seorang ponakan yg di asuh oleh ayah saya,sejak kecil karna org tua kandung nya menikah lg n sdah lama tidak peduli sama ponakan saya ini,
    dan dia sering dapat kekerasan dr ayah saya yg seorang guru SD,
    sering saya coba melindungi ponakan saya krna tdak tega mlihat nya kata ayah inilah cara mendidik nya.tp apakaah hrus mnggunakan benda2 untuk memukul jika mnggunakan tangan mkin wajar.sering kali tubuh nya lebam 2,n dia hya bsa mnangis n mngadu pada saya,n tidak byak yg bsa sya lkuukan krna sft ayah yg keras tolong bantuan nya donk

  3. Jimin says:

    Says pernah datang langsung KPAI melaporkan tindak kekerasan terhsdsp anak ssya yg ahkirnya membuat anak aq putus sekolah .sama sekali tdk ada tindakan sama sekali .hukum cums buT yg berduwit aja .padahal aq sudah bawa semus bukti dalambentuk foto kopy ancaman yg membuat ansk aq g berani malu untuk berangkat sekolah .sampe putus sekolsh

Leave a Reply to bowo allonewae Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *