Berhenti Merokok? Untungnya Apa?

posted on 16/01/2013

Obrolan di kalangan Remaja soal rokok, memang kayak nggak ada habis-habisnya, ya? Ada yang netral, cuek dengan perilaku merokoknya, dan ada juga yang secara keras berupaya terhindar dari rokok. Lalu, kalau yang merokok tapi sebetulnya ingin berhenti, ada juga nggak sih? Ternyata… BANYAK! Dan banyak juga yang menggagalkan rencananya di tengah jalan karena kurang motivasi. Hmm…

Sepertinya hampir semua orang sudah tau kalau merokok dapat menyebabkan kanker (bahkan, diumumkan secara gamblang juga kan, di iklan-iklan produsen rokok?). Namun, semua kembali lagi ke kesadaran masing-masing orang apakah ingin menghargai kehidupan dan menjalaninya secara lebih baik dan sehat atau tidak.

Menurut lansiran Magforwoman, ada 5 alasan pokok kenapa berhenti merokok lebih disarankan ketimbang memulai merokok:

1. Dalam waktu sekitar 20 menit, denyut nadi akan berkurang. Penurunan denyut jantung akan diikuti dengan penurunan tekanan darah juga. Tangan dan kaki juga akan memanas karena suhu tubuh akan meningkat sedikit.

2. Dalam 12 jam, kandungan beracun karbonmonoksida dalam aliran darah orang akan menurun dan kembali normal. Tingkat oksigen dalam darah secara otomatis akan mengembalikan ke tingkat standar yang seharusnya.

3. Dalam waktu 24 jam, risiko terkena serangan jantung akan berkurang di bawah garis bahaya.

4. Dalam 2 hari, kamu akan dapat indra penciuman bau dan rasa yang lebih baik. Indra mulai berfungsi lebih baik dan kembali normal. kamu juga akan dapat mengalami kehidupan yang segar.

5. Antara dua pekan dan beberapa bulan, refleks fisiologis kamu akan mengalami peningkatan, sirkulasi darah akan menjadi lebih baik, dan kamu akan dapat menggerakkan anggota tubuh lebih mudah karena otot-otot menjadi lebih rileks diikuti paru-paru yang juga akan mulai berfungsi lebih baik. Kamu akan terhindar dari berbagaimasalah pernapasan dan batuk.

___
Ditulis Oleh: Ninies

 

related post

2 thoughts on “Berhenti Merokok? Untungnya Apa?

  1. Benny says:

    Membaca artikel ini bisa menjadi langkah awal yang baik untuk kesadaran para perokok yang hendak berhenti. Semoga saja motivasinya menjadi dikuatkan dan mewujud dalam berhentinya perilaku merokok.

  2. Alde says:

    Sempat berhenti 5 bulan, tp balik lagi ;-(

Leave a Reply to Benny Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *