AKI Tinggi, Akses Info dan Layanan Kespro Terbatas

posted on 08/01/2014

“Survei Demografi Kesehatan Indonesia (SDKI) 2012 menunjukkan AKI melahirkan berjumlah 359 per 100 ribu kelahiran hidup.“

 

AKI atau Angka Kematian Ibu di Indonesia memang masih tinggi Sahabat GueTau lihat saja hasil survei di atas angkanya ternyata meningkat dari  survei SDKI sebelumnya yaitu tahun 2007, sebanyak 228 jiwa tiap 100.000 kelahiran dan hampir setengah dari angka tersebut adalah remaja perempuan berusia 15-18 tahun.

Risiko kematian ibu pada remaja perempuan? Kok bisa?

Banyak faktor yang menyebabkan remaja perempuan berisiko mengalami kematian ibu atau maternal antara lain, karena kurangnya akses terhadap informasi dan layanan Kesehatan reproduksi (Kespro) akibatnya terjadilah  perilaku beresiko. Hal ini di tandai dengan timbulnya :

  • Pernikahan usia anak.
  • Kehamilan usia muda.
  • Kehamilan yang Tidak Diinginkan (KTD).
  • Dan aborsi yang tidak aman.

 

Jadi, remaja perempuan Indonesia harus bagaimana?

Kita semua harus lebih peka terhadap informasi serta akses layanan kesehatan reproduksi. Dan yang paling penting remaja perempuan harus berani mengatakan tidak untuk segala tindakan yang mengandung unsur paksaan ataupun kekerasan, baik dari keluarga, sahabat, pacar atau bahkan orang yang tidak dikenal.

 

Berikut ada sedikit tips dari GueTau buat Sahabat GueTau yang perempuan supaya bisa terhindar dari perilaku-perilaku berresiko meninggkatkan AKI di Indonesia :

  1. Cari pengetahuan, informasi dan akses layanan kespro langsung atau dengan membaca di buku, web, atau fanspage yang memeberikan informasi tersebut secara baik dan bertanggung jawab. Salah satunya pasti website www.guetau.com dong!
  2. Cari pengetahun tentang pernikahan, jangan sampai Sahabat GueTau di paksa menikah di usia yang masih dini untuk menjalani suatu pernikahan.
  3. Jangan malu atau cangung untuk mengunjungi layanan kesehatan reproduksi seperti Puskesmas, klinik kespro atau Bidan sekedar cek keputihan atau berkonsultasi masalah seksualitas.Untuk layanan yang sudah ramah remaja di sekitar Jakarta kalian bisa cek di website www.guetau.com loh!
  4. Jangan mau dipaksa pacar, teman atau siapapun untuk melakukan hubungan seksual jika kamu belum siap atau kamu tidak menginginkannya.
  5. Hindari mengkonsumsi Napza dan minuman yang beralkohol sehingga kita bisa mengambil tindakan secara sadar dan tanpa paksaan ataupun kekerasan.

 

Nah, gimana tipsnya Sahabat GueTau?  Mudah-mudahan bisa bermanfaat dan di aplikasikan langsung ke kehidupan ya. Semoga informasi yang GueTau kasih juga menjadi pengetahuan baru yang bagus untuk semua Sahabat GueTau.

 

Ditulis oleh Danish Mohhad

 

Referensi:

  1. http://www.jpnn.com/read/2013/09/27/192979/Indonesia-Belum-Mampu-Turunkan-Angka-Kematian-Ibu-
  2. http://www.bkkbn.go.id/ViewBerita.aspx?BeritaID=437
  3. http://nasional.sindonews.com/read/2013/09/25/15/787480/data-sdki-2012-angka-kematian-ibu-melonjak

related post

Angka Kematian Ibu (AKI) di Jawa Barat

posted on 19/04/2016

“Tiga Faktor utama dari AKI(Angka Kematian Ibu) di Indonesia adalah, sarana yang belum memadai, budaya lokal yang masih kental dan jarak a

Kesehatan Reproduksi Belum Merata

posted on 15/11/2015

Sumber “kesehatan reproduksi mungkin belum terlalu melekat dalam ingatan kita,namun jika kita sebagai generasi muda sadar mengenai arti ke

Potret Layanan Hukum bagi Korban Kekerasan Seksual di Indonesia

posted on 01/04/2015

“Seringkali hal pertama yang dilakukan oleh korban adalah membersihkan diri dari bekas-bekas “aib” perkosaan daripada melapor

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *